Pergi ke Rawamangun #2

Haloo para pembaca setia Suvarnadvipa! Berjumpa lagi bersama kami di Suvarnadvipa Corp. pada Juragan pt. 19. Kali ini kami akan membahas tentang pergi ke Rawamangun untuk kedua kalinya!

Setelah melakukan pencetakan sticker dan nama stand di SRIE Copy Center, kami langsung memutuskan untuk menyelesaikan tugas ini pada hari ini juga. CMO kami langsung memesan transportasi online menuju Rawamangun. Sebelum pergi menaiki mobil, kami pergi ke warung kecil untuk membeli air mineral dikarenakan kami sangatlah haus.

Setalah mobil pesanan kami datang, kami langsung masuk dan menuju ke Rawamangun dengan semangat! Di dalam mobil, Marsa dan Fauzi melakukan pemotongan sticker yang sudah di cetak tadi. Kami memotong sticker menggunakan gunting yang disediakan oleh M. Azka. Proses pengguntinga kami lakukan secara hati-hati agar hasil potongannya menjadi sempurna.

Perjalanan menuju Rawamangun cukup memakan waktu yang lama. Estimasi waktu untuk sampai di lokasi adalah pukul 05.30, namun yang terjadi adalah kami sampai pada pukul 06.00. Itu semua dikarenakan oleh warna-warni kemacetan di Kota Jakarta.

Setelah sampai di lokasi, kami langsung pergi ke area fotokopi dan langsung menge-print semua pola-pola yang sudah kami hitung di mobil bersama kemacetan. Estimasi selesai pencetakan kali ini adalah pukul 06.30. Marsa kali ini bertugas untuk menyebutkan berapa banyak pola yang harus di print di setiap tokoh, Azka bertugas untuk mencari glossy paper dan Fauzi bertugas menge-print apa yang disuruh oleh Marsa.

Kali ini, proses penge-print-an dilaksanakan secara cepat dan sesuai oleh ekspetasi kami. Setelah selesai, kami pergi membayar dan pergi ke masjid di salah satu sekolah untuk sholat Magrib. Setelah selesai sholat, kami pergi memesan nasi goreng dikarenakan dari tadi siang kami belum makan. Sambil memesan nasi goreng, Azka memesan kembali transporrtasi online untuk pulang ke rumah masing-masing.

Hari Minggu, 29 Oktober 2017. Merupakan hari yang melelahkan!

Comments

Popular posts from this blog

Design Thinking dan Lean Canvas

Kerja Kelompok Part 3